TESTIMONI PERKULIAHAN
MK. PSIKOLOGI PENDIDIKAN KELAS C
Mata kuliah Psikologi Pendidikan untuk
angkatan 2016 sudah dimulai sejak bulan Februari 2017 atau semester 2. Saya
sangat menikmati mata kuliah ini. Karena banyak sekali ilmu tentang pendidikan
yang bisa saya dapatkan dari mata kuliah ini. Mulai dari tokoh-tokoh psikologi
pendidikan, hingga bagaimana proses pembelajaran terjadi. Saya juga bisa
belajar untuk menerapkan ilmu yang saya dapat dari mata kuliah ini karena pada
mata kuliah ini ada tugas yang dinamakan observasi. Pada observasi saya
mendapat pengalaman untuk terjun langsung ke lapangan untuk meneliti bagaimana
proses terjadinya belajar dan mengajar disekolah yang sesungguhnya.
Dosen pengampu Mk. Psikologi
Pendidikan juga sangat membantu saya dalam perkuliahan. Karena saya bisa
mendapat materi dengan baik. Lalu dengan diterapkannya metode belajar sebelum
masuk kuliah dapat membantu saya untuk bisa memahami materi tersebut terlebih
dahulu sebelum dijelaskan langsung oleh dosen.
0 komentar:
Posting Komentar